Monday, December 24, 2012

Jokowi mengaku tak tahu balai kota juga kebanjiran

Jokowi mengaku tak tahu balai kota juga kebanjiran
Foto: Jokowi. ©2012 Okesharezone
Reporter: Anwar Ibrahim

Hujan deras mengakibatkan banjir dan genangan air di sejumlah tempat di DKI Jakarta pada Sabtu (22/12) lalu. Kantor Gubernur, Balai Kota DKI Jakarta juga tak luput dari terjangan banjir tersebut.

Namun Gubernur DKI Jakarta Jokowi mengaku tak tahu bila kantor tempat dia berdinas juga terkena banjir.

"Wah saya nggak tahu," ujar Jokowi dingin saat ditanya wartawan mengenai banjir yang melanda Bali Kota. Hal itu dikatakan Jokowi di sela-sela kunjungannya ke Kampung Melayu Kecil, Jakarta, Senin (24/12).

Sebelumnya diberitakan Balai Kota DKI juga terendam banjir. Hal itu terjadi usai hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta pada Sabtu kemarin.

"Penyebabnya saluran got macet," kata seorang pekerja di Balai Kota, Sabtu (22/12).

Sejumlah ruangan yang tergenang di antaranya adalah ruang wartawan, tata usaha dan penyimpanan genset. Dua mobil pemadam kebakaran juga langsung menyedot genangan air di Balai Kota.

"Tadi sampai 30 cm lebih. Kalau sekarang sih sudah lumayan karena disedot," kata pekerja itu.

Namun ruangan Jokowi dan Ahok tidak tergenang. Jokowi menempati ruangan di lantai satu sisi timur Balai Kota yang memang lebih tinggi, sementara Ahok di lantai dua.

No comments:

Post a Comment